Topologi jaringan pada komputer adalah sebuah metode atau konsep untuk menghubungkan beberapa atau banyak komputer sekaligus menjadi jaringan interkoneksi. Sampai saat ini telah banyak dibuat berbagai macam jenis metode atau konsep tersebut dengan perbedaan dalam hal kecepatan transmisi data, biaya pembuatan, serta kemudahan dalam melakukan proses pemeliharaan. Dan juga dari jenis keuntungan jaringan topologi komputer memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. ada banyak jenis topologi yang telah banyak dikembangankan seperti topologi ring, star, bus, mesh, tree dan lain sebagainya yang akan dibahas pada artikel kali ini. Berikut adalah penjelasan mengenai macam macam topologi jaringan komputer beserta kelebihan dan kekurangannya masing masing :
1. Topologi Ring
Topologi ring (cincin) adalah topologi jaringan berbentuk rangkaian titik yang masing-masing terhubung ke dua titik lainnya, dengan demikian membentuk jalur melingkar seperti sebuah cincin. Keuntungan dari cincin topologi jaringan komputer dalam proses instalasi dan kemudahan instalasi, Hemat kabel sehingga akan menghemat biaya. sedangkan kekurangnya yang paling fatal dari topologi ini adalah, jika salah satu dari komputer atau kabel masalahnya, maka transmisi data akan terganggu bahkan kesalahan. Pengembangan jaringan lebih kaku. Sulit mendeteksi kerusakan. Dapat terjadi collision [dua paket data tercampur]. Diperlukan juga adanya penanganan dan pengelolaan khusus bandels.
2. Topologi Bus
Topologi bus pasti sudah ga asing lagi bagi para pembaca sekalian, topologi ini merupakan topologi yang banyak dipergunakan pada masa penggunaan kabel sepaksi menjamur. Dengan menggunakan T-Connector (dengan terminator 50ohm pada ujung network), maka komputer atau perangkat jaringan lainnya bisa dengan mudah dihubungkan satu sama lain. Kelebihan yang dimiliki oleh topologi bus ini antara lain dari Harganya lebih murah bila dibandingkan dengan topologi star, karena harga kabel yang digunakan lebih murah dan pada jaringan dengan topologi ini tidak dibutuhkan konsetrator. Bila salah satu komputer mati, tidak akan mengganggu komputer yang lain. Lalu kekurangan yang dimiliki, apabila terjadi kabel yang putus, semua komputer tidak dapat digunakan. Sering terjadi tabrakan file data yang dikirim. Untuk pengembangan ke arah yang lebih luas mengalami hambatan.
3. Topologi Star
Seperti namanya, topologi ini berbentuk seperti bintang. Topologi bintang / star merupakan bentuk topologi jaringan yang berupa konvergensi dari node tengah ke setiap node atau pengguna. Topologi jaringan bintang termasuk topologi jaringan dengan biaya menengah. Keuntungan dari topologi ini antara lain, sangat mudah untuk mendeteksi di mana komputer rusak, maka mudah untuk melakukan penambahan atau pengurangan tanpa mengganggu komputer lain, serta tingkat keamanan data yang lebih tinggi. Kelemahan dari topologi ini adalah topologi jaringan komputer yang membutuhkan biaya tinggi untuk instalasi, karena membutuhkan banyak kabel dan switch / hub, dan stabilitas jaringan sangat tergantung pada terminal pusat, sehingga jika switch / hub terganggu, seluruh jaringan terganggu.
4. Topologi Mesh
Topologi Mesh adalah suatu topologi yang memang didisain untuk memiliki tingkat restorasi dengan berbagai alternatif rute atau penjaluran yang biasanya disiapkan dengan dukungan perangkat lunak atau software. Kelebihanya adalah proses pengiriman cepat dan tanpa melalui komputer lain, jika salah satu komputer rusak tidak akan mengganggu komputer lain. Kekurangan dari topologi ini sudah terlihat jelas, yaitu memerlukan banyaknya biaya karena jumlah kabel yang sangat besar dan masing-masing komputer harus memiliki port I / O yang terlalu, selain dari pada proses instalasinya yang sangat rumit.
5. Topologi Tree
Topologi tree adalah kombinasi karakteristik antara topologi star dan topologi bus. Topologi ini terdiri atas kumpulan topologi star yang dihubungkan dalam satu topologi bus sebagai backbone. Komputer-komputer dihubungkan ke hub, sedangkan hub nya di hubungkan sebagai jalur tulang punggung atau backbone. Kelebihannya antara lain seperti mudahnya untuk menemukan kesalahan dan juga mudahnya melakukan perubahan ke jaringan jika diperlukan. Kekurangnya adalah menggunakan banyak kabel, sering terjadi tabrakan data dan proses yang lambat, jika kesalahan terjadi di tingkat jaringan tinggi, maka jaringan tingkat rendah akan terganggu juga.
6. Topologi Linear
Biasa disebut sebagai topologi bus beruntut, tata letak topologi jenis ini adalah tata letak umum. Satu kabel utama menghubungkan tiap titik koneksi komputer yang terhubung ke konektor yang disebut Connector-T dan pada akhirnya harus diakhiri dengan terminator. Konektor BNC yang digunakan adalah yang berjenis British Naval Connector: Konektor Maritime Inggris, sebenarnya BNC nama konektor bukan nama kabel, kabel yang digunakan adalah RG 58 (thinnet kabel coaxial).
Keuntungan
- Menyimpan kabel
- Tata letak kabel sederhana
- Mudah dikembangkan
- Tidak perlu pusat kontrol
- Penambahan atau pengurangan terminator dapat dilakukan tanpa mengganggu operasi yang berjalan
Kelemahan
- Deteksi dan isolasi kesalahan sangat kecil
- Kepadatan lalu lintas tinggi
- Keamanan data kurang dapat diandalkan
- Kecepatan akan menurun bila jumlah pengguna meningkat
- Repeater diperlukan (repeater) untuk jarak jauh
7. Topologi Hybrid
merupakan kombinasi dari dua atau lebih topologi yang berbeda untuk membuat topologi hybrid. Ketika topologi dasar yang berbeda yang terhubung satu sama lain, mereka tidak menampilkan karakteristik dari setiap satu topologi tertentu.
8. Topologi Hirarki
Bentuknya seperti pohon bercabang dari komputer host yang di hubungkan ke switch dengan simpul lain atau node secara bertahap, tingkat yang lebih tinggi berfungsi sebagai pengetur kerja jenjang di bawahnya, topologi ini biasanya digunakan oleh perusahaan besar atau organisasi besar yang memiliki beberapa cabang lokal, sehingga data dari pusat bisa didistribusikan ke cabang atau sebaliknya.
Kelebihan yang dimiliki antara lain, Sentralisasi data hirarkis sehingga pengelolaan data yang lebih baik dan lebih mudah, Terkontrol dan mudah berkembang menjadi jaringan yang lebih luas. Lalu kekurangan yang dimiliki topologi ini, komputer bawahnya tidak bisa dioprasikan jika kabel pada komputer tingkat atas terputus, memungkinkan terjadinya tabrakan berkas atau data yang dikirim antar komputer.
DAFTAR PUSTAKA
http://khairul-anas.blogspot.co.id/2012/02/pengertian-kelebihan-dan-kekurangan-10.html (diakses pada tanggal 18 Oktober 2015).
http://www.dosenpendidikan.com/10-macam-macam-topologi-jaringan-komputer/ (diakses pada tanggal 18 Oktober 2015).
No comments:
Post a Comment